Promosi Kuliner Betawi Harus Lebih Modern
Masuk dalam komunitas Masyarakat Ekonomi Asia (MEA), kuliner asli
Betawi harus dapat terpromosikan dengan baik. Sehingga mampu bersaing secara global, bahkan bisa lebih unggul.Sekarang jualannya pakai medsos. Inilah teknologi, mari kita ambil kesempatan yang baik. Namanya kuliner orang nggak pernah bosen
Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, salah satu caranya yakni dengan menguasai informasi dan pemanfaatan teknologi modern.
"Sekarang jualannya pakai medsos. Inilah teknologi, mari kita ambil kesempatan yang baik. Namanya kuliner orang nggak pernah bosen," ujar Tri pada Festival Makanan Tradisional Khas Betawi di Kawasan Perkampungan Budaya Betawi, Setu Babakan, Sabtu (17/12).
Pagelaran Seni Budaya Betawi di Setu Babakan MeriahMenurutnya, persaingan global begitu ketat. Kerjasama dan kesungguhan perlu didukung dengan penguasaan informasi berbasis teknologi. Dengan terpromosinya seni budaya Betawi, akan memberikan dampak positif bagi masyarakat di bumi Betawi, khususnya masyarakat Jakarta Selatan.
"Dengan begitu ada nilai tambah dengan peningkatan kesejahteraan dalam segala aspek, baik aspek ekonomi maupun sosial budaya," tandasnya.